Beroperasi Kembali, Saigon Delight Siap Terapkan Protokol New Normal

Muhammad Kemal Farezy Jun 15, 2020 0 Comments
Beroperasi Kembali, Saigon Delight Siap Terapkan Protokol New Normal

Jakarta, BisnisPro.id – Diterapkannya Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) masa Transisi oleh Pemprov DKI Jakarta, beberapa waktu lalu, membawa angin segar bagi sejumlah sektor bisnis di Jakarta, khususnya bisnis restoran. Pandemi Covid-19 membuat pemerintah mengambil kebijakan untuk melakukan PSBB. Untuk membatasi aktivitas masyarakat di luar rumah, mal dan tempat keramaian pun dibatasi atau bahkan dilarang beroperasi.

Mulai hari ini, Senin 15 Juni 2020, setelah sempat ditutup selama 3 bulan, mal diperkenankan untuk kembali beroperasi dengan protokol yang ditentukan. Restoran, cafe, dan outlet lain yang berlokasi di dalam mal pun akan turut kembali dibuka.

Kebijakan ini tentudisambut gembira oleh para pelaku usaha, khususnya di bisnis kuliner. PSBB Transisi ini diharapkan mampu memulihkan bisnis kuliner yang sempat terpuruk akibat penerapan PSBB beberapa bulan belakangan.

Menanggapi hal ini, CEO Yeu Saigon Group Praba Madhavan mengatakan, Saigon Delight akan mulai membuka kembali restorannya dengan menerapkan segala protokol kesehatan yang telah ditetapkan pemerintah.

“Setelah absen beberapa waktu, kami (Saigon Delight) akan melakukan re-opening hari ini. Tentunya kami akan sangat memperhatikan kewajiban protokol pencegahan Covid-19 sesuai arahan Kementerian Kesehatan serta kebijakan Gubernur DKI Jakarta,” kata Praba.

Menurut Praba, pemberlakuan PSBB serta penutupan mal membuat Saigon Delight mengambil keputusan berat untuk menutup sementara semua gerai restorannya. Hal ini dilakukan dalam upaya menjaga keselamatan karyawan dan konsumennya.

Pun setelah nantinya dibuka, Praba menambahkan, pemerintah juga memberikan imbauan bagi industri restoran untuk mengurangi kapasitas sebanyak 50% pengunjung dari waktu sebelum masa pandemi Covid-19. Tentu saja ini akan berdampak pada sisi pendapatan bisnis restoran.

Kerugian yang dimaksud adalah penurunan omzet dari yang biasanya diperoleh. Jika dalam waktu normal, restoran biasanya diisi penuh oleh pengunjung dan mendapat banyak pemasukan. Namun saat new normal ini maka akan berpengaruh terhadap pendapatan yang berkurang bisa terpangkas 50%.

Lebih lanjut, Praba menambahkan, Saigon Delight akan mewajibkan seluruh karyawannya untuk menggunakan masker, pelindung muka serta sarung tangan. Selain itu, untuk semua karyawan Saigon Delight juga akan dilakukan pengecekan suhu tubuh dan kesehatan secara berkala.

Tidak hanya itu, Saigon Delight juga akan secara rutin membersihkan alat makan, meja, kursi, serta buku menu. Di pintu masuk restoran juga akan disediakan hand sanitizer serta pengecekan suhu tubuh bagi para pengunjung.

“Selama empat setengah tahun hadir di industri F&B, kami selalu menomorsatukan produk otentik Vietnam yang sehat. Oleh karena itu, lewat kebijakan di era New Normal ini, kami berkomitmen untuk terus memberikan pelayanan terbaik demi kesehatan, kemanan dan kenyamanan pengunjung setia kami,” pungkasnya. (nds)

Leave a Reply

Leave a facebook comment

Kurs Hari Ini

Update Covid-19 Hari Ini

Banner Ads