Ada Pilkada, Pertumbuhan Ekonomi 5,3 Persen di 2018

Dian Ardiansyah Dec 16, 2017 0 Comments
Ada Pilkada, Pertumbuhan Ekonomi 5,3 Persen di 2018

Jakarta, BisnisPro.Id – Wakil Ketua Komisi VII Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) Fadel Muhammad menilai pertumbuhan ekonomi pada 2018, jauh lebih tinggi dari 2017.

Apa yang diungkapkannya tersebut, berpijak dari laporan prediksi lembaga keuangan baik nasional maupun lembaga keuangan internasional.

“Tahun depan pertumbuhan ekonomi dari berbagai studi, bahwa pertumbuhan ekonomi tahun depan kisaran 5,3% sampai 5,4%. ADB memprediksi di level 5,1%. UI memperkirakan  5,3% dan  IMF 5,3%,” kata dia di acara Indonesia Best Banking Brand  Award yang diselenggarakan Warta Ekonomi di Jakarta, Rabu (29/11/2017).

Menurut dia, pertumbuhan di atas 5%, sudah cukup bagus. Meskipun terjadi daya beli di masyarakat.

“Rata rata lembaga keuangan perkirakan pertumbuhan 5 % sekian, pertumbuhan itu bagus, meskipun sadar daya beli turun, ada masalah pergeseran teknologi adalah fakta yang ada, kami konsen perhatikan itu,” katanya.

Terkait tahun depan ada pesta politik berupa pemilihan kepala daerah di berbagai tempat, Fadel mengungkapkan itu hal yang telah lazim bagi masyarakat Indonesia.

“Tahun depan perkembangan politik, sudah biasa, 117 daerah  laksanakan  Pilkada cukup banyak, seperti Sumatera, Jawa termasuk Sulsel. Punya potensi kegoncangan, terus jadi perbincangan.Di lain pihak goncangan pimpinan ditahan,” katanya. (WW)

Leave a Reply

Leave a facebook comment

Kurs Hari Ini

Update Covid-19 Hari Ini

Banner Ads