Bunga Obligasi Tunas Baru Lampung Diindikasikan 9-9,75% per Tahun

Dian Ardiansyah Mar 1, 2018 0 Comments
Bunga Obligasi Tunas Baru Lampung Diindikasikan 9-9,75% per Tahun

Jakarta, BisniPro.Id – Obligasi I/2018 PT Tunas Baru Lampung Tbk (TBLA) bernilai maksimum Rp1 triliun ditawarkan dengan bunga antara 9-9,75% per tahun kepada investor publik. Penawaran itu adalah bagian dari rencana penerbitan obligasi berkelanjutan TBLA bernilai maksimum Rp1,5 triliun.

Obligasi tersebut disebut obligasi berkelanjutan karena penawaran obligasi tersebut dilakukan melalui mekanisme Penawaran Umum Berkelanjutan (PUB). Obligasi yang ditawarkan kepada investor publik ini berjangka waktu lima tahun dan pembayaran bunganya akan dilakukan setiap tiga bulan sekali.

Rencananya, pembayaran bunga yang pertama obligasi tersebut akan dilakukan pada 29 Juni 2018 dan pembayaran yang terakhirnya bersamaan dengan tanggal jatuh tempo obligasi tersebut, yakni pada 29 Maret 2023. Adapun PT Fitch Ratings Indonesia (FITCH) memberikan peringkat A+(idn) (Single A Plus) untuk PUB I Obligasi I/2018 TBLA tersebut.

“Setelah dikurangi biaya-biaya emisi, dana hasil penerbitan obligasi ini akan digunakan untuk melunasi seluruh utang perseroan kepada PT Maybank Indonesia Tbk (BNII) serta menurunkan saldo pinjaman di PT Bank CIMB Niaga Tbk (BNGA), PT Bank OCBC NISP Tbk (NISP) dan di Bank Rakyat Indonesia Tbk (BBRI),” ungkap Widarto, Presiden Direktur TBLA, pada konferensi pers usai rapat uji tuntas di Jakarta, Rabu (28/02/2018) siang.

Dalam aksi korporasi ini, manajemen TBLA telah menunjuk PT Mandiri Sekuritas dan PT Maybank Kim Eng Sekuritas sebagai penjamin pelaksana emisi efek.

Sementara itu, aksi korporasi tersebut saat ini baru memasuki tahap bookbuilding yang dilaksanakan hingga 12 Maret 2018. Sedangkan masa penawaran umum akan dilakukan pada 23-26 Maret 2018. Sementara pencatatan obligasi di Bursa Efek Indonesia (BEI) dilakukan pada 2 April 2018. (AS)

Leave a Reply

Leave a facebook comment

Kurs Hari Ini

Update Covid-19 Hari Ini

Banner Ads