PT PP Presisi Raih Kontrak 130% dari Target 2021

Muhammad Kemal Farezy Oct 18, 2021 0 Comments
PT PP Presisi Raih Kontrak 130% dari Target 2021

Jakarta, BisnisPro.id – PT PP Presisi Tbk (PPRE) membukukan kontrak baru sebesar Rp 4,7 triliun hingga September 2021. Raihan tersebut telah melampaui target atau setara dengan 130% dari target perseroan. Capaian ini juga menunjukkan peningkatan 241%, dibandingkan periode sama tahun lalu senilai Rp 1,9 triliun.

Direktur peralatan dan SCM Muhammad Wira Zukhrial mengatakan, sepanjang September saja, perseroan berhasil menambah kontrak baru sebesar Rp 1,2 Triliun. Kontrak tersebut berasal dari proyek Pembangunan Jalan Hauling Tambang Batubara milik PT Marga Bara Jaya – Jambi (non-group).

“Secara komposisi per lini bisnis, perolehan kontrak baru perseroan didominasi mining services sebesar 49,5%, civil work sebesar 43,6%, dan sisanya berasal proyek production plantstructure work, dan rental HE sebesar 6,9%,” jelasnya dalam keterangan tertulis, Senin (18/10).

Zukhrial menambahkan, pertumbuhan kontrak baru tersebut menegaskan upaya perseroan untuk mendiversifikasi bisnis ke jasa pertambangan dan memperkuat positioning perseroan sebagai kontraktor jasa tambang nikel maupun maincontractor pada pekerjaan civilwork.

“Selain itu, competitiveness perusahaan meningkat dengan diperolehnya pasar-pasar baru diluar group sebesar 89,31% dari total kontrak baru yang diperoleh hingga September 2021”, ujar Zukhrial.

Proyek konstruksi pada jasa pertambangan mulai dari pembangunan infrastruktur utama dan pendukung kegiatan pertambangan, seperti hauling road developmentupgrading dan maintenance, pembuatan stockpilejettyport, serta infrastruktur lainnya. Kegiatan utama jasa pertambangan yakni pengupasan lapisan tanah penutup dan hauling services.

Bidik Rp 1 Triliun Lagi

Lebih lanjut, untuk sisa waktu tiga bulan di tahun 2021 ini, PP Presisi optimis masih dapat menambah perolehan kontrak baru yang berkisar Rp 700 miliar hingga Rp 1 triliun.

“Penambahan tersebut akan berasal dari beberapa proyek jasa tambang maupun infrastruktur yang sedang kami garap. Harapan kami, dengan perolehan kontrak baru yang signifikan pada 2021 ini dapat meningkatkan kinerja secara optimal pada tahun-tahun mendatang,” kata Wira.

Sementara itu, hingga semester pertama 2021, perseroan meraup kenaikan laba bersih yang diatribusikan kepada pemilik entitas induk sebesar 91% menjadi Rp 35,9 miliar, dibandingkan dengan realisasi periode sama tahun lalu senilai Rp 18,8 miliar. EBITDA juga meningkat menjadi Rp 463 miliar.(fur)

Sumber : Investor Daily

Leave a Reply

Leave a facebook comment

Kurs Hari Ini

Update Covid-19 Hari Ini

Banner Ads