Rupiah Berpotensi Melemah Hingga Pekan Depan

Muhammad Kemal Farezy Oct 27, 2017 0 Comments
Rupiah Berpotensi Melemah Hingga Pekan Depan

Jakarta, BisnisPro.id – Pekan ini, kondisi mata uang Garuda diprediksi masih cenderung melemah. Pada Kamis (26/10/2017), kurs spot rupiah terhadap dollar Amerika Serikat (AS) turun tipis 0,07 persen menjadi Rp 13.587.

Sedang kurs tengah rupiah Bank Indonesia (BI) naik tipis 0,07 persen menjadi Rp 13.560.

“Pelemahan rupiah bisa berlanjut hingga pekan depan,” ujar Research & Analyst Valbury Asia Futures Lukman Leong, kemarin.

Pengamat Ekonomi & Foreign Exchange Trader Bank Jateng Nandi Wardhana mengatakan, pelemahan rupiah terjadi karena selama Senin-Rabu kemarin terjadi net outflow di pasar obligasi sebesar Rp 1,51 triliun.

Selain itu, sentimen positif bagi dollar AS masih cukup kuat.

“Pergerakan rupiah ke depan akan dipengaruhi rilis produk domestik bruto (PDB) AS,” ujar Nandi. (me)

Leave a Reply

Leave a facebook comment

Kurs Hari Ini

Update Covid-19 Hari Ini

Banner Ads