Gandeng Agung Podomoro Group, Usaha API-Telkom Tingkatkan Layanan Indihome

Muhammad Kemal Farezy Jan 30, 2019 0 Comments
Gandeng Agung Podomoro Group, Usaha API-Telkom Tingkatkan Layanan Indihome

Jakarta, BisnisPro.id – PT Akses Prima Indonesia (API) di dukung oleh PT Telekomunikasi Indonesia (Persero) Tbk., melakukan penandatanganan perjanjian kerjasama dengan PT Dian Ikrar Perkasa (DIP) untuk penyediaan layanan Indihome di kawasan dan apartemen yang di kelola oleh Agung Podomoro Group.

Penandantanganan dilakukan CEO Akses Prima Indonesia, Teni Agustini; EVP Telkom Regional II, Teuku Muda Nanta; dan Direktur Dian Ikrar Perkasa, Bambang Setiobudi Madja di Yogyakarta, Rabu (30/1/2019). Kolaborasi tersebut dilakukan untuk penyediaan layanan Indihome di kawasan dan apartemen Agung Podomoro Group di seluruh Indonesia.

Selain dari FFTH dan triple play Indihome, dengan penandatanganan kerjasama ini  juga pihaknya berharap dapat mengembangkan sektor pelayanan lainnya, salah satunya menunjang para tenant di apartemen.

“Tidak hanya sebatas FTTH dan triple play Indihome, tetapi dapat juga berkembang ke layanan-layanan penunjang tenant di apartemen Agung Podomoro Group pada umumnya,”  jelas Krisdiarto Adi Pranoto, GM Operation PT Dian Ikrar Perkasa, dalam keterangan resmi yang diterima di Jakarta, Rabu (30/1/2019).

Sementara itu, FTTH Bussiness Director PT Akses Prima Indonesia, Gita Santikawuri, menjelaskan kerjasama penyediaan layanan Indihome ini merupakan awal kerjasama dan sinergi antara PT Akses Prima Indonesia dan PT Dian Ikrar Perkasa.

Menurutnya hal ini merupakan komitmen dalam menyediakan layanan triple play terbaik Indihome, juga mengembangkan inisiatif-inisiatif dan ide-ide baru untuk semua kawasan.

“Bisa diterapkan di seluruh kawasan dan apartemen yang ada di Agung Podomoro Groupuntuk kepentingan penyediaan layanan terbaik bagi penghuni apartemen dan kawasan Agung Podomoro Group,” ujar Gita.

(AM)

Leave a Reply

Leave a facebook comment

Kurs Hari Ini

Update Covid-19 Hari Ini

Banner Ads