Intiland Ingin Jual Lahan 15 Hektar Tahun Depan

Dian Ardiansyah Sep 19, 2017 0 Comments
Intiland Ingin Jual Lahan 15 Hektar Tahun Depan

Jakarta, BisnisPro.Id, – Pada tahun 2018 yang akan datang, PT Intiland Development (DILD) selaku pengembang kawasan Industri Ngoro Industrial Persada (NIP) berharap mampu menjual lahan seluas 15 hektare (ha) kepada para investor yang bergerak dibidang produk konsumen.

”Saat ini lahan yang tersedia masih sekitar 90 ha. Tambahan penjualan lahan kami harapkan pada tahun depan karena saat ini kami sudah memenuhi target penjualan lebih dari 20 ha,” ujar Direktur Pengelolaan Modal dan Investasi Intiland, Archied Noto Pradono di Jakarta (09/18/17)

Meningkatnya target penjualan DILD dikarenakan PT Toyota Astra Motor (PT TAM) yang mulai melakukan pembangunan fasilitas logistik yang terpadu (integrated logistic facility) yang memiliki kemampuan menampung 6.500 kendaraan. Pembangunan fasilitas ini bertujuan untuk meningkatkan pelayanan pasokan mobil baru dan suku cadang untuk pelanggan di Jawa Timur dan Bali.

Proyek pembangunan integrated logistic facility ini dibangun di atas tanah seluas 20,3 hektare di kawasan Ngoro Industri Persada (NIP), desa Kutogirang, Kecamatan Ngoro, Kabupaten Mojokerto. Keuntungan yang didapat DILD sebesar Rp 386 Milliar. Setelah sebelumnya kesepakatan perseroan telah berhasil menjual lahan industri kepada perusahaan domestik yang bergerak di bidang peralatan rumah tangga, seluas 2,7 hektare dengan nilai penjualan sebesar Rp 50 Milliar.

NIP merupakan kawasan industri terpadu seluas 500 hektare yang berlokasi di Kecamatan Ngoro, Mojokerto, Jawa Timur. Kawasan yang dinilai cukup strategis dengan kemudahan akses ke pelabuhan Tanjung Perak dan bandar udara Juanda, Surabaya.

Leave a Reply

Leave a facebook comment

Kurs Hari Ini

Update Covid-19 Hari Ini

Banner Ads