Kenaikan Produksi CPO Astra Agro Lestari Masih Terus Dipertimbangkan 

Dian Ardiansyah Nov 10, 2017 0 Comments
Kenaikan Produksi CPO Astra Agro Lestari Masih Terus Dipertimbangkan 

BisnisPro.Id – Manajemen PT Astra Agro Lestari Tbk (AALI) masih terus mempertimbangkan rencana untuk meningkatkan kapasitas produksi pabrik minyak sawit mentah (crude palm oil/CPO), yang saat ini tercatat sebesar 3.000 ton per jam.

“Sebelumnya, kami berencana meningkatkan kapasitas produksi pabrik menjadi 5.000 ton per jam, tetapi kemudian membatalkannya setelah kami melakukan evaluasi terhadap kondisi pasar,” ujar Santosa, Direktur Utama AALI, di Hotel Sahid Eminence, Ciloto, Puncak-Jawa Barat, Rabu (09/11/2017).

Hingga kini, demikan Santosa, manajemen AALI terus mempertahankan kapasitas produksi CPO untuk mengantisipasi kerugian penjualan. Tetapi jika memperoleh pasar CPO yang baru, maka kapasitas produksi pabrik baru akan ditingkatkan.

“Idealnya, kami dapat memperoleh tambahan volume ekspor CPO ke Cina. Pasalnya, kapasitas produksi pabrik yang mengolah CPO menjadi minyak goreng dan berbagai produk turunannya masih sangat besar. Akan tetapi, masalah harga CPO yang belum stabil mendorong kami untuk mempertimbangkan kembali rencana tersebut,” papar Santosa.

Saat ini, perseroan memiliki dua pabrik kelapa sawit di Dumai, Pekanbaru, Provinsi Riau dan di Sulawesi. Pabrik kelapa sawit AALI di Dumai berkapasitas produksi sebesar 1.000 ton per jam dan pabrik di Sulawesi sebesar 2.000 ton per jam. (Abraham Sihombing)

Leave a Reply

Leave a facebook comment

Kurs Hari Ini

Update Covid-19 Hari Ini

Banner Ads