Waspada Perkiraan Cuaca Jabodetabek Akan Kembali Diguyur Hujan

Muhammad Kemal Farezy Oct 7, 2022 0 Comments
Waspada Perkiraan Cuaca Jabodetabek Akan Kembali Diguyur Hujan

Tangerang, BisnisPro.id – Diperkirakan hujan bakal terjadi kembali di sejumlah daerah seperti Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang, dan Bekasi (Jabodetabek) dilansir dari data BMKG untuk hari ini, Jumat (7/10/2022).

BMKG juga menghimbau kepada masyarakat akan ada peringatan dini potensi hujan petir dan angin kencang di wilayah Jakarta Barat, Jakarta Timur, Jakarta Selatan, Tangerang, Bogor, Depok, dan Bekasi pada sore hari sampai malam hari.

“Waspada potensi hujan disertai kilat/petir dan angin kencang di Jakbar, Jaksel, dan Jaktim pada sore dan menjelang malam hari,” tulis BMKG melalui situs www.bmkg.go.id, Jumat, 7 Oktober 2022.

Di daerah Jakarta Barat dan Pusat diperkirakan akan terjadi hujan ringan. Kemudian untuk hujan petir bakal terjadi di daerah Jakarta Selatan dan Jakarta Timur. Kemudian untuk daerah Jakarta Utara dan Kepulauan Seribu cenderung berawan. 

Selanjutnya pada malam hari cenderung akan terjadi hujan ringan di Jakarta Barat, Pusat, Selatan, Timur, dan Utara, dan langit berawan di Kepulauan Seribu. Dan pada dini hari akan terjadi awan tebal di Jakarta Barat, Pusat, Selatan dan Timur. Untuk daerah Jakarta Utara diperkirakan hujan sedang. Tetapi untuk Kepulauan Seribu diperkirakan hanya Hujan Ringan. 

Pantauan suhu udara di Jakarta Pusat dan Utara berkisar 24-29 derajat celcius. Kemudian Jakarta Barat, Jakarta Selatan dan Jakarta Timur sekitar 23-30 derajat celcius, serta Kepulauan Seribu sekitar 26-29 derajat celcius. Kelembapan di Jakarta Barat, Pusat, Selatan, Timur dan Utara di antara 70-95 persen dan untuk daerah Kepulauan Seribu sebesar 80-90 persen.

Leave a Reply

Leave a facebook comment

Kurs Hari Ini

Update Covid-19 Hari Ini

Banner Ads