Harga Emas Antam Menurun ke Rp621.000/Gram

Dian Ardiansyah Sep 12, 2017 0 Comments
Harga Emas Antam Menurun ke Rp621.000/Gram

Jakarta, BisnisPro, – Emas PT Aneka Tambang (Antam) mengalami pelemahan harga sebesar Rp 6.000 menjadi Rp 621.000 bila dibandingkan dengan hari sebelumnya yaitu berada di posisi Rp 627 ribu per gram. Sedangkan pada harga pembelian berada di posisi Rp 550 ribu per gram.

Dilansir dari laman Logam Mulia Antam, pada selasa 12 September 2017, untuk pembelian emas dengan berat 10 gram yang dijual di Gedung Antam berharga sekitar Rp 584,5 ribu per gram atau setara dengan Rp 845 juta. Sedangkan dengan pembelian emas dengan berat 25 gram berharga Rp579 ribu setara dengan Rp 14, 475 juta.

Sementara itu emas terberat dijual dengan harga lebih murah. Seperti pada pembelian emas dengan berat 500 gram dihargai Rp 571,95 ribu per gram. atau setara dengan rp 285,97 juta.

“Ketersediaan barang dapat berubah tanpa ada konfirmasi terlebih dahulu” ungkap Antam melalui situs resmi Logam Mulia Antam.

Jikapun ada kegiatan pembelian kembali atau dengan istilah buy back dengan volume berat di atas satu kilogram akan dilakukan maksimal dua hari setelah transaksi dengan berpatokan pada harga buy back pada hari transaksi.

Adapun pembayaran pembelian kembali atau buy back dengan volume di atas satu kilogram (kg) akan dilakukan maksimal dua hari setelah transaksi dengan mengacu kepada harga buy back hari transaksi.

Akan tetapi untuk pembelian emas ini, Antam memberikan batasan. Untuk transaksi pembelian emas batangan bisa datang langsung ke Antam setiap harinya. “Namun, kami batasi hingga maksimal 150 nomor antrean saja,” ungkap manajemen Antam, dalam situs resminya Logam Mulia Antam.

Leave a Reply

Leave a facebook comment

Kurs Hari Ini

Update Covid-19 Hari Ini

Banner Ads