Rehat Tengah Hari IHSG Terus Merosot

Dian Ardiansyah Jul 6, 2018 0 Comments
Rehat Tengah Hari IHSG Terus Merosot

Jakarta, BisnisPro.Id – Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pagi ini dibuka melemah. IHSG lanjutkan pelemahan di jeda siang

Sementara nilai tukar dolar terhadap rupiah pada hari ada di angka Rp 14.400.

Pada pra pembukaan, IHSG melemah 6,201 poin (0,11%) ke 5.733,131. Indeks LQ45 juga turun 1,567 poin (0,17%) ke 904,034.

Membuka perdagangan Jumat (6/7/2018), IHSG melemah 4,678 poin (0,08%) ke 5.734,654. Indeks LQ45 juga masih berada di zona merah dengan pelemahan 1,740 poin (0,19%) ke 903,861.

Pada pukul 09.05 waktu JATS IHSG masih melemah 14,702 poin (0,28%) ke 5.723,245. Indeks LQ45 juga turun 4,649 (0,52) ke 900,931.

Jeda siang, pelemahan IHSG semakin dalam. IHSG turun 36,048 poin (0,63%) ke 5.703,284. Indeks LQ45 juga turun 9,227 poin (1,02%) ke 896,374.

Ada 7 sektor saham yang melemah sehingga mendorong IHSG ke zona merah. Pelemahan dipimpin oleh sektor keuangan yang turun 1,51%.

Perdagangan saham terpantau moderat dengan frekuensi perdagangan saham 178,373 kali transaksi sebanyak 3,6 miliar lembar saham senilai Rp 3 triliun.

Hanya 160 saham menguat, 198 saham melemah dan 92 saham stagnan. Investor asing masih mencatat aksi jual.

Sementara itu, indeks utama bursa AS ditutup kompak di teritori positif pada perdagangan kemarin (05/07). Indeks Dow Jones berakhir menguat sebesar 0.76% ke level 24.358, S&P terapresiasi 0.87% ke level 2736 dan Nasdaq naik sebesar 1.12% ke level 7586.

Penguatan indeks terjadi seiring meredanya kekhawatiran pelaku pasar terhadap resiko perang dagang antara AS dan China pasca adanya pertemuan Federal Reserve yang menyatakan bahwa resiko yang mungkin terjadi akan dapat dikurangi dengan data pertumbuhan ekonomi yang membaik serta kebijakan sentralisasi.

Sedangkan bursa regional mayoritas bergerak di zona merah pagi ini. Berikut pergerakan bursa Asia pagi ini:

Indeks saham Nikkei naik 223,650 poin (1,04%) ke 21.715,350
Indeks komposit Shanghai turun 2,820 poin (0,10%) ke 2.31,060
Indeks Strait Times melemah 73 poin (2,25%) ke 3.183,330
Indeks Hang Seng berkurang 22,971 poin (0,08%) ke 28.164,090

Sumber : Detik Finance

Leave a Reply

Leave a facebook comment

Kurs Hari Ini

Update Covid-19 Hari Ini

Banner Ads