Bank BTN Resmikan Kantor Cabang Baru di Sukabumi

Dian Ardiansyah Nov 24, 2017 0 Comments
Bank BTN Resmikan Kantor Cabang Baru di Sukabumi

Jakarta, BisnisPro.Id – PT Bank Tabungan Negara Tbk (BBTN), atau Bank BTN, meresmikan kantor cabang di Sukabumi pada Kamis (23/11/2017). Kantor cabang Bank BTN Sukabumi ini merupakan pengalihan status dari kantor cabang Bank BTN yang sebelumnya berstatus kantor cabang pembantu menjadi kantor cabang sepenuhnya di Sukabumi.

“Pengalihan status dari kantor cabang pembantu menjadi kantor cabang Bank BTN secara penuh di Sukabumi tersebut didasarkan oleh banyak pertimbangan bisnis. Bisa jadi, rencana pembangunan ruas tol Bogor-Ciawi-Sukabumi (Bocimi) masuk dalam hitungan manajemen Bank BTN untuk meningkatkan status BTN Sukabumi,” papar Nixon L. Napitupulu, Direktur BBTN, di Jakarta, Jumat (24/11/2017).

Kendati demikian, menurut Nixon, diluar itu wilayah Sukabumi juga menunjukkan tren pertumbuhan ekonomi yang cukup baik. Hasil karya masyarakat Sukabumi sudah menjadi icon industri tersendiri dan sekarang berkembang sangat baik.

“Industri tersebut mendorong perkembangan ekonomi masyarakat yang mencoba untuk memenuhi kebutuhan lainnya. Kami ingin masuk sebagai bank untuk memenuhi kebutuhan tambahan dari meningkatnya perekonomian masyarakat tersebut,” tutur Nixon.

Bisa jadi, Bank BTN saat ini sedang menyusun strategi bisnis jemput bola. Seperti diketahui, pemerintah berencana membangun ruas tol yang menghubungkan Bogor-Ciawi-Sukabumi (Bocimi).

Pembangunan ruas tol tersebut bertujuan mempermudah laju ekonomi daerah masuk ke kota. Peluang ini dibaca oleh manajemen Bank BTN untuk segera membuka kantor cabang di wilayah Sukabumi. Lokasi yang strategis sebagai pintu masuk bisnis ke wilayah Bocimi.

“Apalagi saat ini perkembangan bisnis sangat cepat. Itu harus diimbangi dengan layanan yang cepat. Proses bisnis harus cepat dan birokrasi harus dikurangi semaksimal mungkin, tetapi harus tetap transparan dan sesuai dengan GCG (good corporate governance) ,” paparnya.

Karena itu, demikian Nixon, agar dapat memberikan layanan yang lebih baik dan cepat, maka status kantor cabang BTN Sukabumi sekarang sudah resmi menjadi kantor cabang penuh.

Per akhri September 2017,  Bank BTN memiliki 903 kantor layanan (baik konvensional maupun syariah), ditambah oleh 2.954 outlet Kantor Pos Online. Perseroan juga telah  memiliki 1.964 ATM yang tersebar di seluruh Indonesia. (AS)

Leave a Reply

Leave a facebook comment

Kurs Hari Ini

Update Covid-19 Hari Ini

Banner Ads